March 9, 2009

Pepes TaHu



Beberapa wiken yang lalu, aku kayak orang kesambet... apa aja aku masak hehehe. Padahal biasanya wiken adalah hari bermalas-malasan sedunia. Enaknya mah tidur-tiduran nonton TV sambil ngunyah, ya ga ?? Karena judulnya lagi rajin.com, maka wiken itu aku bikin masakan yang disebut pepes.


Apa sih pepes itu? wah aku sendiri ga tau apa arti kata pepes. tapi sejauh pengamatan, metode memasak pepes adalah membungkus dengan daun pisang lalu dikukus/dibakar. Dan metode pepes ini sangat terkenal di Jawa Barat, Indonesia.




Bahan :


5 Buah tahu putih, hancurkan sampai halus.


3 buah cabe merah besar


5 buah daun jeruk


3 buah daun salam


2 butir telur


1 buah kerupuk kampung, potong kecil2.

1,5 sdt garam


1/2 sdt merica


Aluminium Foil utk membungkus (daun pisang mahal euy disini)




Cara :




  • Kocok lepas telur, beri garam+merica.


  • Masukkan tahu yang sudah dihancurkan kedalam kocokan telur. Aduk rata.


  • Panaskan kukusan.


  • Ambil satu lembar aluminium foil/ daun pisang. Tata campuran tahu, beri potongan cabe, potongan kerupuk, daun jeruk dan daun salam. Lipat / gulung seperti menggulun lontong. Fungsi dari potongan kerupuk adalah memberikan efek seperti ada sumsum didalam pepes (sok tau bgt yah hihihi)


  • lakukan hingga adonan habis, lalu masukkan kedalam kukusan.


  • Kukus selama 20 menit atau sampai matang.


  • Sajikan dengan nasi hangat, ikan asin dan sambel terasi ehm.... serasa dunia milik sendiri :D

No comments:

Post a Comment